Headline News

header-int

Berkat Hibah Lahan Dari Dermawan, Kecamatan Airpura Bakal Memiliki Pasar SNI

Kamis, 08 November 2018, 14:53:31 WIB - 343 | Kontributor : Yoni Syafrizal

Pesisir Selatan, 8 November 2018--Kecamatan Airpura sebagai salah satu kecamatan hasil pemekaran dari Kecamatan Pancungsoal, terus dipacu pembangunanya agar kemajuan ekonomi masyarakat secara umum terus meningkat di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel).

Salah satu upaya yang dilakukan untuk memacu peningkatan ekonomi masyarakat pada kecamatan hasil pemekaran itu adalah rencana pembangunan pasar kecamatan semi modern yang memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI) pada tahun 2019.   

Bupati Pessel, Hendrajoni mengatakan kepada pesisirselatan.go.id Kamis (8/11) bahwa keberadaan pasar yang SNI sudah merupakan salah satu kebutuhan masyarakat saat ini. Karena kebutuhan, sehingga sacara bertahap daerah itu mengalokasikan anggaran agar setiap kecamatan memiliki satu unit pasar yang semi modern.

Dijelaskanya bahwa untuk menjawab kebutuhan masyarakat terhadap keberadaan pasar yang nyaman, tahun 2018 ini Pessel membangun sebanyak sembilan unit pasar dengan anggaran bervariasi mulai dari Rp500 juta hingga Rp5 miliar.

Sembilan unit pasar itu diantaranya, Pasar Lunang, Pasar Tapan, Pasar Muarosakai, Pasar Balaisalasa, Pasar Labuhan, Pasar Cupak, Pasar Batangkapas, Pasar Lumpo, dan Pasar Carocok Mandeh.   

" Karena tanah sebagai lokasi untuk pembangunan pasar seluas 2,5 hektare telah tersedia dan dibebaskan di Kecamatan Airpura, sehingga kita merencanakan atau memprioritaskan pembangunanya pada tahun 2019. Terkait anggaran, kita juga akan mengajukan pada Kementrian terkait di Jakarta," ungkapnya.

Dia menyampaikan bahwa persoalan tanah sering menjadi kendala rencana pembangunan berbagai infrastruktur sering terhambat. Hal itu juga dialami pada setiap rencana pembangunan pasar.

" Karena rencana pembangunan pasar yang SNI di Kecamatan Airpura tidak lagi terkendala oleh lahan, atau telah dibebaskan. Maka dipastikan pembangunan pasar tersebut bisa dilakukan pada tahun 2019 nanti. Sebab dengan ketersediaan lahan  yang berasal dari hibah salah seorang dermawan asal kecamatan itu, kita menjadikanya sebagai prioritas," tegas Hendrajoni.

Hendrajoni menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada para dermawan tersebut, sebab selain untuk pembangunan pasar, sebelumnya yang bersangkutan juga telah menghibahkan tanahnya untuk pembangunan Puskesmas Airpura.

" Puskesmas yang dibangun pada lahan hibah tersebut, telah diresmikan pemakaianya pekan lalu. Dari itu atas pemerintah daerah dan secara pribadi saya mengucapkan terimakasih. Mudah-mudahan ini menjadi motivasi bagi warga lainya di daerah ini untuk juga mau mengibahkan lahanya untuk pembangunan berbagai sarana umum yang dibutuhkan oleh masyarakat untuk berbagai kebutuhan baik ekonomi dan kegiatan sosial lainya," tutup Hendrajoni. (05)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube