Headline News

header-int

Kapolres bagi- bagi helm, dan baju pada pengendara. Tilang 12 dan teguran 256 melayang

Jumat, 16 Maret 2018, 12:34:04 WIB - 360 | Kontributor : Mario Rosy
Kapolres bagi- bagi helm, dan baju pada pengendara. Tilang 12 dan teguran 256 melayang

Kapolres bagi- bagi helm, dan baju pada pengendara. Tilang 12 dan teguran 256 melayang 

16-3-2018

Dalam rangakaian Operasi Keselamatan Langkisau tahun 2018, Kapolres Pessel AKBP.Fery Herlambang, S.IK.MM bersama jajaran Satlantas Polres Pesisir Selatan turun jalan raya pasar inpres painan, Jum' at (16/3) membagi -  bagikan helm dan kaos bagi para pengendara .

"  Sadar Saja Belum Tentu Selamat,
Apalagi melupakannya..! Stop Pelanggaran, stop Kecelakaan dan 
Keselamatan untuk Kemanusiaan," terang Fery .

Fery Herlambang bersama personil Satuan Lalu Lintas Polres Pesisir Selatan menyampaikan Himbauan keselamatan dan memberikan Helm serta baju kaos yang berisi pesan-pesan keselamatan Kepada Pengendara yang tertib dalam berlalu lintas dalam rangka pelaksanaan Operasi Keselamatan Langkisau 2018.

Sementara itu Kasat Lantas Polres Pessel Iptu Noami Siagihan, S.IK menuturkan, selama operasi Keselamatan Tahun 2018 di wilayah hukum Polres Pessel Satlantas Polres Pessel telah melaksanakan tindakan tilang 12 dan teguran 256 dari tanggal  05 s/d 15 Maret 2018. 

" sampai saat ini ops keselamatan langkisau tahun 2018 masih digelar," akhirnya. (01)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube