Headline News

header-int

KONI Pessel Tergetkan Prestasi Proprov 2018 Pada Posisi Tiga Besar

Kamis, 07 Desember 2017, 21:36:47 WIB - 461 | Kontributor : Yoni Syafrizal

Pimpin Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), Kabupaten Pesisir Selatan Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) masa bakti 2017-2021, Zul Akhiar optimis prestasi dunia olahraga daerah itu akan bisa melejit pada ajang Porprov 2018 mendatang.

Bahkan dia juga mentargetkan prestasi olahraga Pessel pada Proprov tahun 2018 bisa menanjak pada posisi 3 besar.

Demikian disampaikan ketua KONI Pessel,  Zul Akhiar kepada pesisirselatan.go.id Kamis (7/12) terkait telah dilakukanya pengukuhan dan pelantikan dirinya sebagai ketua KONI Pessel masa bakti 2017-2021 pada Rabu (6/12) sebelumnya, oleh Ketua KONI Sumbar Syaiful, di Hotel Saga Murni.

Disampaikanya bahwa posisi tiga besar itu bukanlah suatu hal tidak mungkin bila seluruh pengurus KONI bersatu padu melangkah untuk  maju

" Saya yakin dan percaya, KONI Pessel bisa berjaya," katanya.

Dia mengibaratkan kesuksesan KONI seperti filosopi bola.

" Ketika kompak, maka kita  akan membobolkan, ketika tidak kompak, maka kita pula yang kebobolan," ujarnya.

Dia juga menyampaikan bahwa kedepan pihaknya melalui KONI juga terus menyiapkan atlet binaan serta pelatih -pelatih yang handal dan cerdas  untuk memajukan prestasi olahraga di daerah itu, baik di mata nasional maupun internasional. (05)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube