Headline News

header-int

KPU Selalu Pantau Rekapitulasi Ditingkat PPK

Rabu, 24 April 2019, 13:53:29 WIB - 229 | Kontributor : Elfi Mahyuni, S.H
KPU Selalu Pantau Rekapitulasi Ditingkat PPK

Pesisir Selatan - KPU bersama Bawaslu Kabupaten Pesisir Selatan, terus memonitor proses rekapitulasi penghitungan hasil suara Pemilu 2019 yang sedang dan masih akan terus berlangsung di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Diperkirakan, proses ini memakan waktu hingga empat dan lima hari ke depan.

Komisioner KPU Pessel Medo Patria Selasa(23/4) mengatakan, proses rekapitulasi penghitungan suara di tingkat PPK ini digelar sejak siang sampai malam hari.

 “Hingga Selasa malam (23/4), belum satupun PPK yang menyelesaikan rekapitulasi penghitungan suara,” katanya.

Menurutnya proses rekapitulasi suara masih berlangsung di 15 kecamatan. “Prosesnya masih panjang. Diperkirakan hingga lima hari ke depan,” ujarnya.

Selama proses rekapitulasi penghitungan suara di tingkat PPK ini digelar, Bawaslu Kabupaten Pessel, juga terus melakukan pengawasan. “Melalui Bawascam, kita terus melakukan pengawasan,” lanjutnya 

Di sisi lain, Kapolres. Pessel Fery Herlambang Rabu(25/4) memastikan, proses pemungutan hingga penghitungan suara yang masih berlangsung di daerah ini, tetap berjalan lancar dan kondusif. Masyarakat diharap tetap menjaga situasi yang kondusif ini. (07)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube