Headline News

header-int

Pessel Siapkan SOP Pembelajaran Tatap Muka

Kamis, 09 Juli 2020, 01:13:01 WIB - 299 | Kontributor : Okis Mardiansyah
Pessel Siapkan SOP Pembelajaran Tatap Muka

Pesisir Selatan - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, sudah mempersiapkan prosedur operasional standar (SOP) untuk memulai pembelajaran tatap muka di tengah pandemi COVID-19.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pessel, Suhendri menyebutkan, pada prinsipnya daerah setempat sudah siap memulai proses belajar tatap muka pada 13 Juli 2020, pekan depan. Namun, karena menimbang masih dalam masa COVID-19, tentu butuh sejumlah aturan terkait protokol kesehatan, dan membagi jadwal pembelajaran dengan sistem shif.

"Hari Jumat kemarin surat edaran keluar. Dan saat ini, kami masih mempersiapkan semua dokumen penunjangnya, termasuk telaah dari staf bupati," katanya, Rabu (8/7).

Ia menuturkan, dalam pembelajaran di masa pandemi, beberapa SOP yang mesti ditaati tidak hanya untuk siswa dan guru saja, tapi juga untuk wali murid.

Bagi wali murid, di antaranya untuk membuat surat keterangan izin anak bisa sekolah, termasuk pengawasannya saat siswa berangkat sekolah.

Sedangkan untuk para guru adalah pengawasan disaat anak masih berada di sekolah dan saat pulang.

"Secara bertahap, ini sudah kami sampaikan pada kepala sekolah melalui guru-guru dan wali murid," ujarnya.

Sebelumnya, Senin 6 Juli 2020, Gubenur Sumatera Barat, Irwan Prayitno mengatakan, sebanyak empat daerah kabupaten/kota di Sumatera Barat bakal memulai aktivitas belajar mengajar di sekolah dengan pola tatap muka langsung pekan depan atau pada 13 Juli 2020.

Empat daerah tersebut, Kabupaten Pesisir Selatan, Kota Pariaman, Kota Sawahlunto, dan Kabupaten Pasaman Barat.

"Empat daerah ini, statusnya sudah zona hijau, tidak ada pertumbuhan kasus baru dan tingkat kesembuhan sudah mencapai 100 persen, dalam sebulan terakhir," ucapnya. (15)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube