Headline News

header-int

Semangat Sungai Nyalo Semakin Mantap Bersama Tim Pengabdian UNP.

Rabu, 18 Juli 2018, 10:01:08 WIB - 1758 | Kontributor : Elfi Mahyuni, S.H
Semangat Sungai Nyalo Semakin Mantap Bersama Tim Pengabdian UNP.

Painan,18.7/2018 -- Pemberdayaan kepada masyarakat dalam bidang pariwisata terus dilakukan ,agar masyarakat semakin mampu menjadi tuan rumah yang baik bagi wisatawan . Pemberdayaan itu tidak saja dilakukan oleh pemerintah saja namun juga bisa dilakukan lembaga swasta dan perguruan tinggi . 

Seperti yang dilakukan oleh Universitas Negeri Padang (UNP ) melalui Tim Pengabdi dari LP2M  UNP   telah merancang beberapa  program pemberdayaan untuk  pengembangan Pariwisata khususnya Kawasan  Mandeh, terutama Kenagarian  Sungai Nyalo yang menjadi desa wisata . Dimana pada tahun 2018 ini beberapa program telah dirancang diantaranya menjadikan SMP6 Sei Nyalo sebagai sekolah Adiwiyata atau sekolah yang semua unsur didalamnya mengerti  paham dan menerapkan pola hidup bersih . 

Koordinator Tim Pengabdian masyarakat LP2M  UNP Dr. Siti Fatimah Senin(16.7) mengungkapkan menjadikan SMPN 6 Sei Nyalo sebagai sekolah Adiwiyata  maka pada Sabtu (14/7) kemarin telah dilakukan Forum Diskusi bersama Kepala Sekolah beserta guru. 

" Nantinya untuk program Sekolah Adiwiyata ini akan diarahkan oleh Sellinaswati, P.hD, dan Rahmuliyani, sebagai pembimbingnya,sebab banyak hal yang harus disiapkan untuk menjadikan sekolah sebagai sekolah adiwiyata ," ujarnya 

Ditambah nya untuk program pemberdayaan lainnya adalah memberikan pelatihan menjahit celana santai kepada ibu PKK dan Majlis Ta'lim Sungai Nyalo dan mengsablon bagi pemuda.  Nanti para kaum perempuan dan pemuda  ini bisa menghasillan jahitan dan sablon dan bisa mereka jual dilokasi wisata seperti celana pendek berenang yang bisa digunakan wisatawan ketika bermain di Pantai .  

 "Disini kelompok perempuan telah membentuk kelompok menjahit celana santai, merajut, dan membuat tas, dan ini jika berhasil kaum perempuan bisa menjadi pelaku wisata dan mampu meningkatkan ekonomi keluarga sebab keahlian mereka me datangkan penghasilan,  " ujarnya 

Selain bentuk pemberdayaan pelatihan juga ada sebuah program yang  paling menarik dan fenomenal adalah persiapan untuk wisata minat khusus untuk sport recreation. Dengan menjadi lokasi Puncak Batu Garudo sebagai lokasi tracking . Dimana wisatawan mendapatkan pengalaman tersendiri karena harus melakukan tracking untuk melihat Kawasan Mandeh dari ketinggian 

" Program ini akan dipersiapkan dengan matang oleh tim olah raga rekreasi UNP, Dr. Anton Komeini, Rasyifin Kam, dan Endang Septinus, M. Si.Mereka sudah melakukan survey ke wilayah destinasi bersama pemuda Sungai Nyalo.Sebelum melakukan tracking, para lemuda diberi pembekalan teori.Namun dalam prakteknya pemuda Sungai Nyalo lebih menguasi medan," ujarnya 

Sementara itu Ketua Ekowisata Sei Nyalo Satri selasa (17/7) mengungkapkan Lokasi Batu Garudo merupakan perbukitan yang berada persis di depan Kawasan Mandeh. Dan pemandangan dari atas bukit Garudo sangat indah sangat sangat cocok untuk dikembangkan sebagai kawasan wisata baru . 

"Nantinya akan menjadi wisata artenatif bagi wisatawan yang berkunjung ke kawasan Mandeh,Sebab selain menikmati indahnya wisata air ,berfoto dan hiking ke perbukitan bisa menjadi pilihan nantinya," ujarnya 

Menurutnya aksi pembukaan jalur ini didukung penuh oleh pemuda ,sebab jika lokasi ini menjadi kawasan wisata baru maka kedepannya akan membawa dampak ekonomi ke pada masyarakat . Sebab akan semakin banyak wisatawan yang berkunjung .(07) 

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube