Headline News

header-int

Total anggaran Tunjangan pj.Walinagari di 105 nagari Rp. 126 juta

Kamis, 22 Februari 2018, 14:54:42 WIB - 1070 | Kontributor : Mario Rosy

Total anggaran Tunjangan pj.Walinagari di 105 nagari Rp. 126 juta 
==== 22-2-2018

Sebanyak 105 Wali Nagari Pj yang ada di Kabupaten Pesisir Selatan saat ini akan melaksanakan Pesta Demokrasi untuk memilik Walinagari, yang diselanggarakan pada bulan April 2018 . Sementara untuk biaya tunjangan walinagari mengeluarkan angaran nagari Rp. 1.200.00-/ bulan ( satu juta dua ratus ribu rupiah)  untuk memberikan memberikan tunjangan kepada Pj.Walinagari.

Jika ada 105 wali nagari Pj di Kabupaten Pesisir Selatan yang kini bersatus Pj, maka total anggaran yang dikeluarkan setiap Nagari untuk membayar tunjangan Pj. Wali Nagari yang berstatus Pegawai Negeri Sipil ( PNS) totalnya Rp. 126 juta, 105 walinagari Pj.

Plt. Dinas Pemberdayaan Masyarakat Nagari Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana ( DPMNP2KB), Hamdi  mengatakan, guna memastikan hak pilih masyarakat  benar- benar tersalurkan pada Pilwana serentak di gelar pada bulan april 2018, dihimbua pemerintah nagari melakukan pendataan di lapangan.

" hal ini bertujuan agar tidak ada warga yang tidak mendapatkan hak pilihnya, karena tidak terdaftar," terang nya.

Ia menuturkan, untuk menunjang kelancaran pelaksanaan Pemihan Wali Nagari  ( Pilwana) serentak pada bulan April 2018 mendatang, melalui Pendapatan Asli Daerah ( APBD) Kabupaten Pessel, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Nagari Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana ( DPMNP2KB) mengalokasikan anggaran Rp. 800 juta.

Sementara itu untuk walinagari yang Pj di 105 Nagari di 15 Kecamatan , pihak Nagari hanya memberikan tunjangan wali nagari saja sebesar Rp. 1.200.00-/bulan, dengan menggunakan anggaran nagari. Dan, tidak dibayarkan gaji. Kata Hamdi. Kamis (22/2).

Dan anggaran Rp. 800 juta itu digunakan untuk mencetak surat suara dan pendistribusian kotak suara, tes kompetensi dasar ( TKD), monitoring, panitia dan tim pemantau. Sedangkan kegiatan yang tidak teralokasi oleh APBD , akan ditunjang oleh Anggaran Pendapatan Belanja Nagari ( APBNag) dari masing - masing nagari yang melaksanakan Pilwana. Tutup nya. (01)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube