Headline News

header-int

Wabub Rusmayul Anwar, apresiasi Pansus DPRD Pessel atas rekomendasi LPKJ Bupati tahun 2018

Kamis, 25 April 2019, 16:52:07 WIB - 306 | Kontributor : Mario Rosy
Wabub Rusmayul Anwar, apresiasi Pansus DPRD Pessel atas rekomendasi LPKJ Bupati tahun 2018

Pesisir Selatan. Dihadapan pimpinan sidang Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) Kabupaten Pesisir Selatan, Aprial Abas, Anggota DPRD Pessel, Sekda Pessel Ir.Erizon, Sekwan DPRD Pessel serta Perangkat Daerah, Bupati Pessel diwakili Wakil Bupati Pessel Drs. Rusmayul Anwar memberikan apresiasi pada tim Pansus DPRD Pessel telah bekerja keras dalam memberikan rekomendasi LKPJ Bupati tahun 2018. Kamis (25/4).

Rapat paripurna istimewa di gelar di aula Aduotorium DPRD Pessel sore itu, dengan agenda penyampain Rekomendasi DPRD Pessel LKPJ Bupati Tahun 2018.

Dalam kata sambutanya Bupati Pessel, diwakili Wakil Bupati Pessel Rusmayul Anwar, atas nama Pemerintah Daerah Pessel mengucapkan terima kasih atas rekomendasi DPRD Pessel terhadap LKPJ Bupati Tahun 2018, LKPJ ini cukup berharga untuk mengoptimalisasi kinerja Pemkab Pessel beserta Perangkat Daerah kedepan.

" Kita berharap rekomendasi DPRD Pessel terhadap LKPJ Bupati tahun 2018, mendukung terwujudnya visi dan misi Pemkab Pessel," tegas Rusmayul Anwar.

Dikatakan Rusmayul Anwar, dengan bersama - sama antara Eksekutif dan Legislatif serta unsur Forkompimda ada di Kabupaten Pessel, apa yang telah direkomendasikan ini menjadi bahan evaluasi untuk kebaikan bersama, untuk itu perlu dimaknai dan diwujudkan bersama.

Kedepan dirinya mengajak semua unsur dan masyarakat ikut berperan aktif dalam mendukung pembangunan di Kabupaten yang kita cintai. Agar apa menjadi visi dan misi Pemkab Pessel benar - benar terwujud.

Sementara itu Wakil Ketua DPRD Pesse, Aprial Tanjung berharap apa telah direkomedasikan teman - teman di Panitia Khusus Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) terhadap LKPJ Bupati tahun 2018 bisa dioptimalisasikan, untuk kesehjateraan, Pembangunan yang merata di Kabupaten Pessel. 

" Rekomendasi ini telah melalui proses panjang, tim Pansus, dan sudah sesuai kajian tim dilapangan," kata Aprial Abas. 

Dan muda - mudahan rekomendasi ini bisa bermanfaat bagi Pemkab Pessel dalam mewujudkan visi dan misi tersebut. Akhirnya. ( 01)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube