Headline News

header-int

Di Indonesia Penanggulangan DBD Belum Selesai

, 12 April 2010, 00:00:00 WIB - 787 | Kontributor : MsrPd - Administrator

Painan,

Indonesia kini tengah dihadapkan pada fenomena multi Burden. Masalah penyakit menular seperti diare dan Demam Berdarah (DB) yang belum selesai penanggulangannya atau disebut Unfinished Agenda masih menjadi fenomena utama yang dihadapi. Sementara penyakit yang dulunya telah mulai turun prevalensinya kini meningkat kembali, seperti malaria dan TBC.

Hal itu dikemukan Menteri Kesehatan RI, dr Endang Rahayu Sedyaningsih MPH DR PH dalam pidatonya menyambut hari kesehatan sedunia ke 62 tahun 2010 yang jatuh 11 April, yang dibacakan Bupati Pesisir Selatan, H Nasrul Abit pada apel gabungan Lingkup Pessel baru-baru ini.

Selain itu prevalensi penyakit-penyakit infeksi baru disebut New Emerging Disease dan penyakit yang terkait dengan gaya hidup seperti aids, penyakit pembuluh darah dan strock juga meningkat.

Secara geografis Indonesia masuk dalam jalur gempa dan bencana alam lainnya. Mengingat hal itu penting ditingkatkan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana. Sejak beberapa tahun lalu telah dikembangkan konsep desa siaga atau kelurahan siaga. Ini gunanya bagaimana masyarakat sadar, mau, mampu mencegah dan mengatasi berbagai ancaman masalah kesehatan masyarakat seperti kurang gizi, penyakit menular sebagai dampak dari bencana itu, dengan memanfaatkan potensi yang dimiliki masyakat tersebut.

Endang mengajak, pimpinan dan para penentu kebijakan baik pemerintah maupun swasta agar bersama sama merumuskan dan menerapkan kebijakan publik berwawasan kesehatan. Ajakan sekaligus motivasi ini agar tokoh masyarakat bersama masyarakat melakukan aksi peningkatan kesehatan di lingkungan kehidupannya. (04)

 

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube