Headline News

header-int

IDI Cabang Kabupaten Pesisir Selatan Serahkan Spanduk Dan Masker Waspada Corona

Rabu, 29 Juli 2020, 09:04:38 WIB - 975 | Kontributor : Marlison
IDI Cabang Kabupaten Pesisir Selatan Serahkan Spanduk Dan Masker Waspada Corona

Pesisir Selatan-Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kabupaten Pesisir Selatan, dr.Ricky Awal, SpP menyerahkan spanduk dan masker kepada Direktur RSUD dr.Muhammad Zein Painan, dr.Sutarman, Selasa (28/7) di rumah sakit setempat.

"Penyerahan spanduk yang bertuliskan 'Corona Masih Mengintai Lengah Adalah Bencana' dan selalu menerapkan 3 M (Memakai Masker, Menjaga Jarak dan Mencuci Tangan)  untuk kewaspadaan terhadap Corona," kata Direktur RSUD dr.Muhammad Zein Painan, dr.Sutarman, Rabu (29/7) di Painan.

Dikatakan lebih lanjut, untuk spanduk yang diserahkan oleh IDI tersebut dipasang di area rumah sakit dan masker IDI untuk seluruh dokter spesialis dan dokter umum di rumah sakit.

Penyerahan spanduk secara simbolis dilakukan oleh Ketua Ikatan Dokter Indonesia Cabang Pesisir Selatan, dr. Ricky Awal, SpP kepada Direktur RSUD dr.Muhammmad Zein Painan, dr. Sutarman. Sementara untuk masker IDI, penyerahannya diwakili, dr. Reyantis Capanay dan diterima oleh Kabag Tata Usaha, Lidia Defianti, SKM.

Selanjutnya, pada hari yang sama, Selasa (28/7) pihak RSUD dr.Muhammad Zein Painan juga melaksanakan rapat koordinasi antara Bidang Keuangan bersama Tim dari Komite Mutu Rumah Sakit yang membahas indikator mutu bidang keuangan rumah sakit.

Hadir dalam rapat koordinasi tersebut Kepala Bidang Keuangan, Len Harnis, SE., MM, Kepala Bidang Pelayanan Medis, dr. Reyantis Capanay, Kasi Pengelola Keuangan, Darma Nelly, SE, Tim Komite Mutu Rumah Sakit dan staf di bidang keuangan.

Menurut Kepala Bidang Keuangan, Len Harnis, rapat tersebut merupakan tahapan bidang keuangan memilih dan menentukan indikator mutu yang akan dilaksakan oleh bidang keuangan.

Pada kesempatan yang sama, ia juga berterima kasih kepada Tim Komite Mutu atas terselenggaranya rapat koordinasi, sehingga diharapkan mutu pelayanan kesehatan kepada masyarakat semakin meningkat. (03)

 

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube