Headline News

header-int

Perjalanan Otonomi Daerah Pasca Reformasi Telah Banyak Kemajuan

Kamis, 25 April 2019, 10:12:09 WIB - 849 | Kontributor : Marlison
Perjalanan Otonomi Daerah Pasca Reformasi Telah Banyak Kemajuan

Pesisir Selatan - Wakil Bupati Pesisir Selatan, Rusma Yul Anwar menjadi inspektur upacara peringatan Hari Otonomi Daerah ke XXIII tahun 2019 di halaman kantor bupati setempat, Kamis (25/4). Hadir pada upacara itu Sekdakab, Erizon, kepala perangkat daerah dan undangan lainnya.

Amanat Menteri Dalam Negeri sebagaimana yang dibacakan Wakil Bupati, Rusma Yul Anwar menyatakan, perjalanan otonomi daerah pasca reformasi dapat dikatakan banyak kemajuan yang dicapai.

Otonomi daerah telah memberikan solusi untuk mendorong kemajuan pembangunan daerah, dimana daerah masyarakat didorong dan diberikan kesempatan yang luas untuk mengembangkan kreativitas dan inovasinya.

Muara dari pelaksanaan otonomi daerah adalah terwujudnya kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan pelayanan, serta partisipasi aktif masyarakat.

Disamping itu, daerah diharapkan mampu meningkatkan daya saing dengan memperhatikan prinsip demokrasi, pemerataan, keadilan, keistimewaan, kekhususan serta potensi keanekaragaman daerah.

Setidaknya terdapat 3 hal prinsip yang berubah secara drastis setelah dilakukannya kebijakan desentralisasi dan otonomi daerah. Pertama, otonomi daerah telah mendorong budaya demokrasi di tengah-tengah masyarakat. Otonomi daerah juga telah mampu memberikan nuansa baru dalam sistim pemerintahan daerah, dari sentralistik biokratis ke arah desentralistik partisipatoris dengan tetap dalam kerangka NKRI.

Kedua, otonomi daerah telah menumbuhkembangkan iklim kebebasan berkumpul, berserikat serta mengemukakan pendapat secara terbuka bagi seluruh masyarakat. Dengan demikian, masyarakat dapat berpartisipasi secara aktif untuk serta membangun daerahnya.

Ketiga, dengan desentralisasi yang telah berjalan selama ini, maka berbagai kebijakan yang menyangkut dengan kepentingan masyarakat, tidak lagi diurus melalui proses panjang dan berbelit-belit, tetapi sangat efesien dan responsif. (03)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube