Headline News

header-int

Puskesmas Tapan Putus Mata Rantai Triple Eliminasi

Rabu, 18 September 2019, 21:39:39 WIB - 779 | Kontributor : Riva Endra, S.Kom
Puskesmas Tapan Putus Mata Rantai Triple Eliminasi

Painan, Puskesmas Tapan lakukan deteksi dini HIV/AIDS, Sefilis dan Hepatitis B diwilayah kerja puskesmas tapan, sabtu (14/09).

Hal itu dikatakan bidan koordinator kesehatan ibu dan anak Rasmayenti, Amd. Keb mengatakan selain tes laboratorium, tim dari Puskesmas Tapan juga melakukan penyuluhan tentang tujuan dan manfaat tripel eliminasi ini.

"Sebagai bentuk tanggung jawab negara dalam menjamin kelangsungan hidup anak maka perlu dilakukan upaya untuk memutus rantai penularan HIV, Sifilis, dan Hepatitis B melalui Eliminasi Penularan" Jelasnya.

Dilanjutkanya Eliminasi Penularan HIV, Sifilis, dan Hepatitis B bersama-sama atau yang sering disebut “triple eliminasi” ini dilakukan untuk memastikan bahwa sekalipun ibu terinfeksi HIV, Sifilis, dan/atau Hepatitis B sedapat mungkin tidak menular ke anaknya.

"Dengan adanya kegiatan ini di harapkan ibu hamil yang terdeteksi HIV/AIDS, Sifilis dan Hepatitip B dapat menjaga kehamilan agar anak terhindar dari penyakit mematikan tersebut," Tutupnya

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube