Headline News

header-int

Sembilan orang siswa dan dua orang guru pendamping ikuti Kompetisi Japfa for Kids Awards 2019 Tingkat Nasional

Kamis, 20 Juni 2019, 17:27:07 WIB - 403 | Kontributor : Riva Endra, S.Kom
Sembilan orang siswa dan dua orang guru pendamping ikuti Kompetisi Japfa for Kids Awards 2019 Tingkat Nasional

Painan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pesisir Selatan berhasil mengantarkan 9 orang siswa dan 2 orang guru pendamping mengikuti Kompetisi Japfa for Kids Awards 2019 Tingkat Nasional di Jakarta yang akan dilaksanakan pada tanggal 1 Juli 2019 di Hotel Atlet Century Park Senayan, Jakarta Pusat.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan didampingi oleh Kabid Pembinaan Sekolah Dasar Jafri, S. Pd mengatakan, Pada Tahun 2018 PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk melaksanakan program sosial JAPFA fo Kids yang mengangkat tema “Anak Indonesia Bersih & Sehat”.

Program ini bertujuan untuk mengenalkan pentingnya gizi seimbang, perilaku hidup bersih & sehat kepada anak-anak Indonesia, serta mewujudkan lingkungan belajar mengajar yang sehat dan nyaman.

“Fokus utama program JAPFA for Kids adalah memaksimalkan peranan siswa dan guru. Siswa tidak hanya menjadi target, tetapi menjadi motor perubahan. Karenanya anak-anak yang terpilih berperan sebagai duta, menjadi teladan bagi rekan sepermainanya. Duta makanan Sehat, Duta Anak Sehat dan Duta Lingkungan Sehat. Masing-masing duta pada tahap awal dibekali dengan pelatihan. Hal tersebut juga terjadi pada guru-guru sekolah akan mendapatkan pelatihan Manajemen Tata Kelola Sekolah berbasis 5S pada waktu yang sama,” Katanya, kamis (20/06).

Kemudian dilanjutkannya selama pendampingan, guru-guru juga diberi pelatihan participatory learning, dan creative teaching. Kedua ilmu pengajaran ini dikenalkan kepada guru-guru untuk memampukan mereka mendampingi proses belajar siswa dengan lebih menyenangkan selama 6 bulan oleh JAPFA.

Sedangkan pada fase evaluasi, JAPFA melakukan pengukuran Social Impact Index pada saat berakhirnya program. Pengukuran ini mencoba untuk melihat dan mengukur sejauh mana perubahan dan penerimaan masyarakat dan komunitas terhada pelaksanaan program.

Dalam bulan Juli 2018 sampai dengan bulan Januari 2019, pelatihan, pendampingan dan gebyar JAPFA for Kids dilaksanakan di Kabupaten Karo, yang melibatkan 1.502 siswa dan 154 guru. Program JAPFA for Kids hingga April 2019 telah menjangkau 133.499 siswa, 8.717 guru dan 750 sekolah diseluruh Indonesia.

Sementara itu kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Zulkifli mengatakan pada Kompetisi Japfa for Kids Awards 2019 Wilayah I (Deli Serdang, Karo, Pesisir Selatan) yang diadakan serentak pada tanggal 30 Maret 2019 lalu, Kabupaten Pesisir Selatan berhasil meraih prestasi Juara I Lomba Menggambar.

“Pada Kompetisi Japfa for Kids Awards 2019 Wilayah I, Larisa Maheswari Asrul dari SDN 22 Salido berhasil meraih Juara I Lomba Menggambar, dan Juara I Lomba Mengarang diraih oleh Siti Nur Vanesya dari SDN 07 Pasar Salido, serta Juara I Lomba Duta Anak Sehat kepada 3 orang siswa yakni Liza Rahma Dani, Ghia Athifa Nazwa, Rindi Syavira dari SDN 14 Laban, kemudian Juara I Lomba Duta Makanan Sehat kepada 3 orang siswa yakni Chelsy Anggraini, Nadira Fayzani, Latifa Ramadhani Asrul dari SDN 22 Salido, dan Juara I Lomba Catur diraih oleh Egi Peramana dari SDN 27 Sago”

Selain mengikuti lomba tingkat nasional, para peserta juga akan mengikuti studi tour ke Dunia Fantasi, Jakarta Aquarium, Kidzania dan Monumen Nasional. Seluruh akomodasi dan transportasi akan ditanggung oleh JAPFA.

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube