Headline News

header-int

Pessel Akan Adakan Kejuaraan Paralayang Juli Mendatang

Selasa, 30 April 2019, 14:11:19 WIB - 421 | Kontributor : Elfi Mahyuni, S.H
Pessel Akan Adakan Kejuaraan Paralayang Juli Mendatang

Pesisir Selatan -- Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga akan mengelar Kejuaraan  Paralayang Indonesia 2019 di Bukit Langkisau Painan. Direncanakan akan dilaksanakan pada Juli 2019. 

Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan dan Olahraga Kabupaten Pessel, Hadi Susilo melalui Kabid Olahraga Purwandi mengungkapkan setiap tahun Pessel mengadakan perlombaan Paralayang. Dan ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi daerah Pesisir Selatan .Even kejurnas  bisa digelar selain untuk mencari prestasi terbaik  juga untuk mencari atlet yang handal dan berprestasi dan juga  bertujuan untuk mempromosikan wisata di kabupaten pesisir selatan.

Dengan agenda ini even olahraga ini pesisir selatan akan banyak lagi mencetak atlet atlet handal dan berprestasi, serta area wisatanya semakin dikenal lagi oleh banyak orang baik dalam maupun luar negeri . 

Menambahkan pelaksanaan Kejurnas ini diikuti oleh bebas Umur, asalkan lisensi pilot nya sudah Pilot II dan Pilot III.Dengan lokasi landing di bukit langkisau, dengan pendaratan di Pantai Salido. "Kita berharap kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar dan mampu mengukir prestasi yang gemilang," harapnya 


Seperti diketahui Kabupaten Pesisir Selatan memiliki potensi pariwisata alam yang sangat indah,banyak kawasan yang mampu memanjakan mata wisatawan. Mulai dari kawasan wisata laut, sungai,air terjun juga kawasan wisata yang mampu menguji adrenalin .Salah satu kawasan wisata yang memang sudah semakin dikenal  oleh banyak orang baik dalam negeri maupun luar negeri yaitu kawasan Puncak Langkisau. Lokasinya terletak di kota Painan Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat. 

Sebuah bukit kecil yang memiliki ketinggian mencapai 400 meter diatas permukaan laut .Untuk sampai kepuncak Langkisau jika perjalanan dari Kota Padang menempuh jarak 75 km dengan lama perjalanan sekitar 2 jam. 

Dari bukit ini bisa melihat Pantai Salido dan Sago yang terbentang dengan indah kearah utara. Sedangkan disisi lainnya, Teluk Painan sudah menanti anda untuk menikmati keindahannya.Sarana dan prasarana yang dimiliki kawasan ini yaitu dilokasi tersebut terdapat beberapa vila-vila mewah yang bisa digunakan oleh para pengunjung atau turis. 

Dengan keindahan alamnya, bukit Langkisau ini jadi objek yang sangat cocok buat penggemar fotografi, karena mereka pasti tidak mau melewatkan momen terbaik dari lukisan Sang Maha Pencipta di sekitar Langkisau. Dan kalah indahnya jika berada di puncak langkisau ini  ketika matahari tenggelam. Begitu indahnya panorama yang dipancarkan oleh sinar berwarna kuning keemasan, membuat semua pengunjung terpesona akan kecantikan . 

Dan sekarang ini dikawasan Puncak Langkisau juga dimanfaatkan sebagai  olahraga paralayang yang pastinya akan menantang adrenalin. Dan olahraga  tempat ini ternyata menjadi salah satu tempat favorit bargi banyak atlet-atlet nasional dan internasional untuk melepaskan dahaganya akan olahraga paralayang. (07)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube