Headline News

header-int

Pessel Akan Gelar Lomba Puisi Dengan Tema Laut Dan Sampah

Senin, 04 Juni 2018, 10:36:36 WIB - 268 | Kontributor : Elfi Mahyuni, S.H

Painan,4/6/2018-- Pemerintah Kabupaten Pessel akan mengelar perlombaan pembacaan puisi dengan tema Laut dan sampah . Direncanakan perlombaan ini akan memecah rekor Muri . 

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Pessel Mawardi Roska Minggu (3/6) . Menurutnya perlombaan baca puisi ini dilakukan pada buka Oktober yang diikuti oleh siswa siswa se Kabupaten Pessel .Akan ada ratusan siswa yang mengikuti kegiatan ini nantinya . 

Menurutnya kegiatan ini bekerjasama dengan sastrawan Indonesia dan sengaja diangkat tema Laut dan Sampah sebab potensi wisata Laut Pessel sangat besar dan sampah ini juga menjadi masalah terbesar Pessel akibat lonjakan wisatawan . 

" Kegiatan ini bertujuan agar para siswa bisa teredukasi agar bisa menjaga laut dari sampah ,sebab sampah yang berserakan akan membuat masalah besar dalam perkembangan pariwisata ,," ujarnya 

Selanjutnya kegiatan ini memotivasi para siswa ikut menjaga lingkungan dan memberikan pemahaman kepada yang lain agar ikut menjaga laut dari sampah . 

"Direncanakan kegiatan ini dilaksanakan di Sei Nyalo atau di Kawasan Muaro Banting Pulau Karam ," ujarnya 

Mawardi berharap dengan pelaksanaan kegiatan ini nantinya akan mampu melahirkan generasi muda yang perduli lingkungan dan peka akan kerusakan lingkungan dan selalu menjaga (07)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube