Headline News

header-int

SD N 13 Sungai Pinang Minim Sarana Belajar

, 25 Mei 2010, 00:00:00 WIB - 796 | Kontributor :

Painan, Mei
Sampai kini masih ada beberapa sekolah di Pesisir Selatan yang minim sarana belajar.
Salah satunya, Sekolah Dasar Negeri Nomor 13 Sungai Pinang, Kecamatan Koto XI, Tarusan. Sekolah itu belum memiliki Ruang Kelas Belajar (RKB) yang cukup bagi muridnya yang ada.

Kepala SD N 13 Sungai Pinang, Koto XI Tarusan Firzon kepada wartawan Selasa (25/5) di Painan mengatakan, jumlah murid SD N 13 Sungai Pinang saat ini sebanyak 245 orang. Dengan jumlah lokal (RKB-red) sebanyak 7 kelas termasuk ruang kepala Sekolah, majelis guru dan pustaka itu tidak cukup sebagai tempat belajar bagi muridnya.

"SD ini merupakan salah satu dari sekian sekolah di daerah pelosok di Pessel yang minim sarana belajarnya. Dengan segala sarana dan prasarana yang terbatas itu kami dari pihak sekolah masih terus berupaya untuk kelancaran Proses Belajar Mengajar (PBM) bagi anak-anak," ungkapnya

Dalam melaksanakan PBM sehari-hari karena sarana yang tidak mencukupi, maka pihak sekolah terpaksa mengambil kebijakan dengan membagi satu ruangan menjadi dua kelas untuk dua kelompok belajar. Semua ruangan yang ada baik itu ruangan Kepala Sekolah, majelis guru dan pustaka tidak luput dijadikan sebagai ruangan PBM.

"Agar PBM di SD ini tetap lancar, dengan murid 245 orang saat ini, maka kami terpaksa membatas satu RKB menjadi dua kelas. Kami berharap pemerintah daerah dapat menambah ruangan belajar, setidaknya 2 ruangan lagi. Kini buku-buku yang biasanya di Pustaka dan investaris lainnya terpaksa ditumpuk disuatu tempat yang kurang nyaman," imbuhnya.

Sementara tenaga pengajar yang ada di SD N 13 sebanyak 16 orang, rinciannya, 12 orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan 4 orang sukarela. Jumlah tersebut termasuk kepala sekolah. Meski demikian partisipasi belajar bagi anak-anak disana dinilai masih tetap tinggi.(04

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube