Headline News

header-int

Bupati : Pembukaan Lowongan Kerja Bagi 1.410 Calon Tenaga Kerja Bisa Turunkan Angka Pengangguran

Senin, 16 April 2018, 13:36:52 WIB - 3442 | Kontributor : Marlison
Bupati :  Pembukaan Lowongan Kerja Bagi 1.410 Calon Tenaga Kerja Bisa Turunkan Angka Pengangguran

PESISIR SELATAN, Mengambil momentum peringatan Hari Jadi Kabupaten ke-70, Pemkab Pesisir Selatan melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) bekerjasama dengan 14 Perusahaan Jasa Tenaga Kerja Indonesia (PJTKI) membuka bursa lowongan kerja sebanyak 1.410 orang calon tenaga kerja.

Pendaftaran lowongan kerja itu bisa dilakukan oleh calon tenaga kerja di Stand Disnakertrans Job Fair 2018 selama Festival Langkisau berlangsung di Objek Wisata Pantai Carocok Painan.

Bupati Hendrajoni, Senin (16/04) di Painan menyambut positif kerjasama Disnakertrans dengan 14 PJTKI yakni membuka lowongan kerja sebanyak 1.410 calon tenaga kerja. "Ini langkah yang baik dan berdampak pada penurunan angka pengangguran dan peningkatan ekonomi masyarakat. Saya berharap kerjasama ini tetap berlanjut di masa mendatang," ucapnya.

Lebih lanjut dikatakan, upaya pembangunan yang dilaksanakan selama ini memperlihatkan hasil menggembirakan. Hal itu dapat dilihat dengan turunnya jumlah penduduk miskin dari 35.860 jiwa menjadi 35.052 jiwa atau dari 7,9 persen menjadi 7,79 persen. Sementara itu juga terjadi penurunan tingkat pengangguran terbuka dari 11,69 persen menjadi 5,95 persen di tahun 2017.

"Peningkatan capaian indikator makro pembangunan menunjukkan bahwa geliat pembangunan di Kabupaten Pesisir Selatan telah berhasil memberikan dampak secara langsung terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat. Hal ini terwujud atas sinergitas Pemerintah Daerah dengan berbagai pihak yakni masyarakat, pihak swasta, serta rekan-rekan Forkopimda dan anggota DPRD sebagai representasi masyarakat Kabupaten Pesisir Selatan," ucapnya.

Sementara Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Pessel, Sirdin Masrul menjelaskan, pembukaan lowongan kerja bagi 1.410 calon tenaga kerja pada moment peringatan Hari Jadi Kabupaten KE-70 dengan mendatangkan 14 PJTKI merupakan sebuah terobosan dalam upaya menekan angka pengangguran.

"Semoga kegiatan serupa tetap berlanjut dan jumlah lowongan kerja bagi calon tenaga kerja kedepan bisa meningkat sehingga angkatan kerja yang ada bisa terserap, dan tentunya angka pengangguran bisa ditekan," katanya. (03)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube