Headline News

header-int

Sasar 15 Sekolah, TP2FN Gencar Sosialisasikan Bahaya Narkoba

Rabu, 11 Maret 2020, 16:20:59 WIB - 322 | Kontributor : Yoni Syafrizal
Sasar 15 Sekolah, TP2FN Gencar Sosialisasikan Bahaya Narkoba

Pesisir Selatan--Untuk membekali dan membentengi kalangan remaja dari bahaya pengaruh narkoba, Tim Fasilitasi Pencegahan dan Penanggulangan Narkoba (TFP2N) Kabupaten Pesisir Selatan, melakukan sosialisasi pencegahan Rabu (11/3) di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Silaut.

Sosialisasi pencegahan bahaya narkoba itu, sudah dilakukan sebelumnya di 14 sekolah lainnya di Pesisir Selatan sejak 28 Februari 2020 lalu.  

Demikian diungkapkan Kepala Bagian (Kabag) Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Sekretariat Daerah Kabupaten Pesisir Selatan, Hardi Darma Putra, Rabu  (11/3).

Dijelaskan lagi bahwa tahun 2020 ini ada sebanyak 15 SMA yang dijadikan sebagai sasaran sosialisasi pencegahan narkoba di daerah itu.

"Sosialisasi ini dilakukan oleh TFP2N yang dimulai sejak 28 Februari 2020 lalu secara bergilir di 15 kecamatan. Puncaknya pada hari ini di SMA Negeri 1 Silaut, Kecamatan Silaut," katanya.

Jumlah peserta sosialisasi pencegahan narkoba disetiap sekolah tersebut adalah sebanyak 50 orang, dengan mendatangkan narasumber berasal dari unsur Majelis Ulama Indonesia (MUI), Bundo Kanduang, LSM, Polres, Kejaksaan dan Kodim 0311 Pesisir Selatan.
Sosialisasi bahaya narkoba itu akan terus berlanjut pada 182 nagari dengan 5 orang peserta yang berasal dari 5 orang perangkat pada masing-masing nagari.

"Sosialisasi lanjutan ini direncanakan dimulai pada 23 Maret 2020 mendatang," jelasnya.

Ditambahkan lagi bahwa bahwa Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan memang sangat proaktif melakukan pencegahan penyalahgunaan narkoba di tengah-tengah masyarakat.

"Dari itu saya berharap agar sosialisasi pencegahan bahaya narkoba ini benar-benar diikuti oleh siswa dengan serius, termasuk juga bagi perangkat nagari nantinya," harap Hardi. (05)

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Portal Resmi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan merupakan Wadah informasi bagi masyarakat dari pemerintah. Kabupaten Pesisir Selatan adalah sebuah kabupaten di Sumatera Barat, Indonesia. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.749,89 km² dan populasi ±420.000 jiwa. Ibu kotanya ialah Painan.
© 2024 Kabupaten Pesisir Selatan. Follow Me : Facebook Youtube